Maria Sharapova Singkirkan Unggulan Kedua

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 29 Agustus 2017 | 11:48 WIB
Maria Sharapova saat bertanding melawan Simona Halep di putaran pertama US Open, Senin (28/8/2017).
US OPEN
Maria Sharapova saat bertanding melawan Simona Halep di putaran pertama US Open, Senin (28/8/2017).

Petenis putri Rusia, Maria Sharapova, membuat kejutan besar pada debut comeback-nya di AS Terbuka 2017.

Maria Sharapova yang mengikuti turnamen Grand Slam ini dengan fasilitas wild card mengalahkan pemain unggulan kedua, Simona Halep (Rumania), 6-4, 4-6, 6-3, di Arthur Ashe Stadium, Flushing Meadows, New York, Amerika Serikat (AS), Senin (28/8/2017) malam waktu setempat atau Selasa (29/8/2017) pagi WIB.

"Kamu tidak pernah tahu apa yang akan kamu rasakan sampai memenangi match point, tetapi semua yang kamu lalui adalah hal berharga pada momen ini," tutur Sharapova yang dilansir BBC.

"Kadang kamu menanyakan kenapa harus bekerja keras dan (kemenangan) ini adalah jawaban yang tepat," kata petenis 30 tahun itu lagi.

Duel antara Sharapova dan Halep yang ditonton secara langsung oleh 24 ribu orang berjalan sengit sejak set kesatu.

Sharapova lebih dulu meraih break point pada gim keempat untuk unggul 3-1 atas Halep.

Namun, Halep membalas mematahkan service game Sharapova pada gim ketujuh.

Satu gim kemudian, Halep sudah bisa menyamakan kedudukan 4-4 dengan Sharapova.

Sharapova yang tampil lebih baik akhirnya mengunci kemenangan set kesatu setelah kembali meraih break point pada gim ke-10.

Unggul satu set menambah kepercayaan diri Sharapova pada set kedua.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : bbc.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X