Hadapi Pemain Vietnam, Ihsan Ingin Minimalisir Kesalahan

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 5 September 2017 | 23:48 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra, Ihsan Maulana Mustofa, saat menjalani pertandingan babak semifinal nomor perorangan pada SEA Games Kuala Lumpur 2017.
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra, Ihsan Maulana Mustofa, saat menjalani pertandingan babak semifinal nomor perorangan pada SEA Games Kuala Lumpur 2017.

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Ihsan Maulana Mustofa, berharap tidak melakukan banyak kesalahan saat menghadapi pemain tuan rumah, Truong Thanh Long, pada babak kedua Vietnam Terbuka 2017, Rabu (6/9/2017).

Ihsan melaju ke babak kedua setelah menghentikan perlawanan pemain Malaysia, Cheam June Wei, pada laga babak pertama yang berlangsung Selasa (5/9/2017).

Dalam pertandingan tersebut, Ihsan meraih kemenangan atas Cheam June Wei dengan skor 21-15, 25-23.

"Saat gim kedua tadi, saya sering membuat kesalahan sendiri, terutama di poin-poin akhir. Saya mencoba kembali fokus dan bermain stabil seperti pada gim pertama," kata Ihsan yang dikutip JUARA dari Badminton Indonesia.

Baca juga:

"Untuk pertandingan besok (melawan Truong Thanh Long), saya akan mencoba mengurangi kesalahan-kesalahan sendiri, serta menjaga kondisi saya," tutur pemuda asal Tasikmalaya, Jawa Barat, itu.

Pertandingan besok akan menjadi pertemuan perdana antara Ihsan dan Truong.

Berdasarkan peringkat tunggal putra BWF, Truong menempati urutan ke-605. Sementara itu, Ihsan berada di peringkat ke-47 dunia.

Dua pemain tunggal putra Indonesia lainnya, Panji Ahmad Maulana dan Shesar Hiren Rhustavito, juga melaju ke babak kedua Vietnam Terbuka 2017.

Pada laga babak pertama, Panji mengalahkan Nonpakorn Nantatheero (Thailand) dengan skor 21-16, 21-15.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Badminton Indonesia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X