Ini Jadwal Pertandingan Bulu Tangkis pada SEA Games 2017

By Selasa, 1 Agustus 2017 | 12:40 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, menjalani latihan jelang SEA Games 2017 di hall pelatnas, Cipayung, Jakarta, Kamis (6/7/2017).
DEBY DAHLIA/JUARA.NET
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, menjalani latihan jelang SEA Games 2017 di hall pelatnas, Cipayung, Jakarta, Kamis (6/7/2017).

Tim bulu tangkis Indonesia menargetkan tiga keping medali emas pada SEA Games 2017 yang digelar di Kuala Lumpur, Malaysia, 19-30 Agustus.Tiga medali tersebut diharapkan dari nomor beregu putra, tunggal putra, dan ganda putra.

Berdasarkan hasil undian atau drawing yang digelar di Kuala Lumpur, Malaysia, 8 Juli lalu, tim putra Indonesia yang menjadi juara bertahan akan menghadapi Kamboja pada 22 Agustus mendatang.

Adapun tim putri Indonesia menjadi unggulan kedua.

Apabila mampu melewati babak pertama, tim putra Merah Putih berpeluang besar menemui unggulan ketiga, Thailand, pada babak semifinal.

Pada bagian putri, Indonesia akan menghadapi Laos, sedangkan Thailand mendapatkan bye pada babak perempat final.

Selanjutnya, tim putri Indonesia berpotensi menjumpai Malaysia pada putaran empat besar.

Baca juga:

Babak final akan digelar pada pada 24 Agustus. Final beregu putri akan dimainkan lebih dulu, disusul oleh beregu putra. Cabang olahraga bulu tangkis akan digelar 22-29 Agustus di Axiata Arena, Kuala Lumpur Sports City Bukit Jalil.

Berikut jadwal bulu tangkis pada nomor beregu SEA Games 2017.

22 Agustus 2017
(Perempat final)


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : SEAG 2017


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X