Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Real Madrid dikabarkan sedang mencari klub untuk menampung Esteban Granero hingga akhir musim nanti, demikian diberitakan oleh SER Deportivos.
Sejak bergabung dengan Real Madrid tiga tahun lalu, Granero jarang masuk dalam skema permainan Mourinho. Diawal musim ketiganya bersama Real Madrid, Mantan bintang Getafe hanya tercatat lima kali penampilan. Masing-masing tiga kali bermain di Liga Primera dan dua kali bermain di Liga Champions.
Sejak Kedatangan Fabio Coentrao, Nuri Sahin, dan Hamit Altintop di awal musim, posisi Granero sangat terancam. Apalagi posisi Nurin Sahid dan Altintop sama dengan posisi Granero. begitu juga dengan Fabio Coentrao. Coentrao bisa bermain diposisi sebagai gelandang walaupun posisi aslinya adalah bek kiri.
Dengar Kabar Granero akan dilepas, Arsenal langsung bertindak cepat. Sejauh ini klub asal london tersebut memang menginginkan jasa Granero. Selain Arsenal, klub West Browmich Albion juga tertarik mendatangkan Granero.
Menurut kabar harian terbaru Spanyol menyebutkan, Malaga juga kepincut dengan Granero. Menurut pelatih Los Boquerones, Manuel Pellegrini mengatakan, "saya sangat menggemari kemampuan yang dimiliki oleh Granero. Granero pemain yang hebat dan tim membutuhkan Granero untuk menambah lini tengah malaga."
Pellegrini sebelumnya pernah menangani Granero ketika masih mengasuh Real Madrid pada musim 2009-2010. Tak heran jika pelatih Malaga ingin memboyong gelandang milik Madrid itu ke La Rosaleda. Pada awal musim panas lalu, Pellegrini sempat keinginannya memboyong Granero, tetapi ditolak oleh petinggi Real Madrid. Kali ini peluang Pellegrini kembali terbuka lebar setelah Real Madrid berniat untuk melepas Granero.