Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pep Guardiola menyerukan agar Barcelona fokus melawan Real Betis pada Senin (16/1) dini hari WIB terlebih dahulu sebelum memikirkan duel El Clasico melawan Real Madrid di babak perempat final Copa del Rey, Kamis (19/1) dini hari WIB.
Menurut Pep, pertandingan melawan Betis di La Liga nanti tak kalah pentingnya dari duel Elclasico melawan madrid di tengah pekan nanti. Pasalnya jika kalah, Barca berkemungkinan besar tersingkir dari perburuan gelar La Liga musim ini lantaran tertinggal cukup jauh dari Madrid. Kondisi itu tentu sangat tak diinginkan oleh Barca, terutama para Barcelonitas.
"Jika kami tidak bereaksi dengan tepat di liga (melawan Betis) karena El Clasico, kami akan tersingkir dari perburuan titel. Dengan rival seperti Madrid, Anda harus meraih semua poin. Besok kami akan ke pertandingan dengan ketertinggalan lima, enam atau delapan poin. Walau demikian kami harus memainkan permainan kami dan melihat dimana kami akan berakhir," tutur Pep.
Pep sendiri menganggap menganggap La Liga lebih tinggi prioritasnya dari Copa del Rey. Menurut pelatih berusia 40 tahun itu, trofi La Liga akan membukakan banyak jalan bagi Barca. Dalam hal ini, Barca bakal mengais provit lebih dari uang hadiah. Selain itu, trofi La Liga juga akan membukan pintu bagi Barca untuk berkompetisi di banyak ajang lainnya.
"Saya telah mengatakan beberapa kali, liga adalah yang terpenting karena itu yang membuat Anda bisa tampil di kompetisi lain. Jika tim saya bereaksi dengan baik, maka kami akan mendapatkan poin. Kami akan bermain melawan betis, mencoba untuk memenangkan setiap pertandingannya. Pada akhir musim, kita lihat saja dimana tim ini akan berakhir," tutup pep.
Barca saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara La Liga dengan raihan 38 poin. Mereka tertinggal delapan poin dari seteru abadi mereka, Real Madrid di puncak klasemen, yang telah memainkan satu pertandingan lebih banyak dari Lionel Messi cs.