Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
70. Dalam gim yang berlangsung Senin (16/1) atau Selasa siang WIB itu, Lakers mendapatkan kemenangannya di detik-detik akhir.
Gim tersebut terasa spesial buat Lamar Odom. Sebab, ini merupakan pertama kalinya ia berhadapan dengan Kobe Bryant dkk. sejak dirinya pindah dari Lakers ke Mavericks pada Desember lalu. Walhasil, 18 ribu penonton yang memadati Staples Center pun memberi tepuk tangan meriah saat forward berusia 32 tahun itu memasuki lapangan.
Rupanya, hal tersebut melecut semangat Odom. Ia bermain sangat apik dan mencetak 7 poin untuk membawa Mavericks memimpin 18-15 di akhir kuarter pertama. Namun, Lakers mampu berbalik unggul di kuarter kedua yang berkesudahan 39-35.
Kedua tim kembali bertarung di kuarter ketiga. Lakers melakukan serangan bergelombang, tapi tidak diimbangi dengan finishing yang baik. Walhasil, Mavericks mencuri kesempatan untuk mengejar ketertinggalan mereka dan akhirnya menyudahi kuarter tersebut dengan skor 51-46.
Pertarungan sengit terjadi di kuarter keempat. Setelah kedudukan imbang 70-70, Derek Fisher sukses melepaskan three point saat pertandingan menyisakan tiga detik. Keunggulan tiga angka itu dapat dijaga Lakers hingga bel akhir dibunyikan.
Bryant, yang biasanya menjadi mesin pencetak angka buat Lakers, bermain kurang baik pada gim hari itu dengan hanya mencatatkan 14 poin dan 7 assist. Sedangkan Fisher, yang menjadi pahlawan dengan three point-nya di detik terakhir, membukukan 13 poin. Sementara itu Nowitzki menjadi pencetak angka tertinggi bagi Mavs dengan raihan 21 poin.