Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harga Love US$ 60 Juta untuk 4 Tahun?

By Eko Widodo - Rabu, 18 Januari 2012 | 17:38 WIB
Kevin Love, akan bertahan di Wolves. (Getty Images)

pintar melakukan negosiasi agar Kevin Love tidak lepas ke tangan tim lain. Seperti dilaporkan 1500 ESPN, Love sudah selayaknya mendapatkan kontrak maksimal. Rekor dobel-dobel menjadi jaminan kualitas Love.

"Semuanya urusan agen. Saya tidak mau tahu berapa agen yang negosiasikan dengan Wolves. Yang pasti, saya senang menjadi skuad Wolves. Saya senang merasakan kemenangan demi kemenangan bagi tim ini," kata Love.

Minnesota memang harus cepat-cepat mengontrak Love sebelum tanggal 25 Januari. Jika kontrak tak terjadi sampai 25 Januari itu, Love akan menjadi restricted free agent pada 1 Juli.

"Minnesota pasti akan membayar gaji maksimal untuk kualitas Love," ungkap eksekutif tim, seperti dikutip David Aldridge di NBA.com.

Berapa sih harga kontrak Love? Agen Love, memasang angka sampai US$ 80 juta untuk lima tahun.

Namun kabar baru beredar. Seperti ditulis Charley Walters dari Pioneer Press, Wolves coba menawarkan kontrak senilai US$ 60 juta untuk durasi empat tahun.

Apakah penawaran itu diterima manajemen Love? Ikuti terus di Inside NBA di www.bolanews.com.