Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kondisi Fit, Serena Menang Mudah

By Lilianto Apriadi - Kamis, 19 Januari 2012 | 18:34 WIB
Serena Williams (Getty Images)

Dua minggu menjelang bergulirnya turnamen Australia Terbuka, Serena Williams sempat diragukan tampil kerena mengalami cedera engkel kaki kiri. Cedera itu ia alami ketika tampil di Brisbane International. Namun, kini cedera Serena telah sembuh.

Kondisi fit Serena terlihat saat tampil di putaran kedua Australia Terbuka, Kamis (19/1). Saat bermain di lapangan Rod Laver Arena, Serena sangat perkasa ketika mengalahkan Barbora Zahlavova Strycova, 6-0, 6-4.

Kehebatan Serena memang sulit diimbangi oleh petenis Republik Ceska itu. Hanya dalam waktu 12 menit, Serena mampu unggul cepat 2-0 atas Strycova. Serena akhirnya merebut set pertama hanya dalam waktu 22 menit.

Pada set kedua, Strycova mulai berani menyerang dan memberikan sedikit perlawanan kepada Serena. Meski Serena sempat unggul 5-2, tapi keuletan Strycova membuat ia mampu memperkecil ketertinggalan sebelum akhirnya kalah 4-6.

Kemenangan straight set itu mengantarkan petenis Amerika Sertikat itu ke putaran ketiga. Selanjutnya Serena akan melawan Greta Arn. Pada putaran kedua, Arn membuat kejutan dengan mengalahkan Dominika Cibulkova, 6-2, 3-6 dan 10-8.

***
Hasil Putaran Kedua:
Maria Sharapova (RUS)[4] def. Jamie Hampton(USA) 6-0 6-1
Novak Djokovic(SRB)[1]    def.      Santiago Giraldo(COL) 6-3 6-2 6-1
Marion Bartoli(FRA)[9]    def.      Jelena Dokic(AUS) 6-3 6-2
Ana Ivanovic(SRB)[21]    def.      Michaella Krajicek(NED) 6-2 6-3  
Jo-Wilfried Tsonga(FRA)[6]    def.      Ricardo Mello(BRA) 7-5 6-4 6-4
Andy Murray(GBR)[4]    def.      Edouard Roger-Vasselin(FRA) 6-1 6-4 6-4
Vera Zvonareva(RUS)[7]    def.      Lucie Hradecka(CZE) 6-1 7-6(3)
Janko Tipsarevic(SRB)[9]    def.      James Duckworth(AUS) 3-6 6-2 7-6(5) 6-4
Sara Errani(ITA)    def.      Nadia Petrova(RUS)[29] 6-2 6-2