Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Foke Berharap Jakmania Tak Terpecah

By Yudhi F. Oktaviadhi - Minggu, 22 Januari 2012 | 17:04 WIB
Jakmania (Tjandra M. Amin/Bolanews)

14, Minggu (22/1). HUT yang sebenarnya jatuh pada 19 Januari itu dirayakan di GOR Ciracas, Jakarta Timur.

Selain Jakmania dan sang Ketua Jakmania, Larico Ranggamone, hadir pula Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo dalam perayaan ulang tahun Jakmania itu. Dalam sambutan Fauzi Bowo mengucapkan selamat untuk Jakmania.

"Selamat ulang tahun untuk Jakmania. The Jak tidak boleh terpecah-pecah dan harus tetap kompak. Karena kita satu Jakarta," terang Foke, sapaan akrab Fauzi Bowo usai menerima potongan tumpeng dari Ketua Jakmania. Apa yang disampaikan Foke tentunya tak lepas dari apa yang terjadi di klub Persija saat ini.

Kini Persija tengah menghadapi permasalahan dualisme. Persija Ferry Paulus yang tetap mendapat dukungan dari Jakmania bermain di Indonesia Super League (ISL) dan Persija versi Hadi Basalamah bermain di Indonesia Primer League (IPL).

Tapi, apapun yang terjadi, Foke berharap Jakmania tetap kompak. Tak lupa ia berharap Jakmania semakin dewasa dan bisa menjaga ketertiban di Jakarta. "Ya, sikap itu akan kami ubah. Kami akan terus mengimbau agar anggota tertib," terang Larico.

Sampai saat ini, sambung Rico panggilan Larico, Jakmania diperkuat lebih dari 59 ribu anggota resmi. Sebagian besar, kata Rico, merupakan pelajar tingkat SMP dan SMA.