Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ranieri: Yang Penting Hasil Akhir Pertandingan

By Lilianto Apriadi - Senin, 23 Januari 2012 | 18:41 WIB
Claudio Ranieri (Getty Images)

1 pada hari Senin (23/1) dinihari WIB. Gol Diego Milito dan Giampaolo Pazzini membuat posisi inter Milan berada di posisi keempat klasemen Liga Serie A dan hanya terpaut enam poin dari Juventus.

"Satu-satunya hal saya suka tentang pertandingan hari ini adalah hasilnya," ujar Ranieri kepada Sky Sport Italia.

"Melawan Milan kami memiliki pertandingan yang baik, tapi pertandingan melawan Lazio adalah hasil yang baik. Lazio bermain lebih baik dari pada kami,” tambahnya.

Pada pertandingan melawan Lazio, Wesley Sneijder bermain di babak kedua menggantikan Alvarez pada menit ke-46 dan Ranieri menjelaskan bahwa pemain Belanda tersebut belum sepenuhnya pulih dari cedera otot yang dialaminya.

"Sneijder belum 100 persen fit, tapi dia sudah mulai pulih dan menjadi pemain penting bagi kami. Pada saat melawan Genoa di Coppa Italia, ia bermain cukup baik dan hari ini saya ingin memasukkan dia setelah sembuh dari cideranya,” ujar Ranieri.