Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Agen dari Carlos Tevez, Kia Joorabchian, mengatakan peluang bagi penyerang Manchester City itu untuk hengkang di bulan Januari sudah semakin menipis, dan pihak City kemungkinan baru akan melepasnya di akhir musim.
Penyerang berusia 27 tahun ini terlibat masalah dengan bos The Citizens, Roberto Mancini, saat menolak tampil sebagai pemain pengganti pada waktu menghadapi Bayern Munchen di ajang Liga Champion pada medio September lalu.
Semenjak itu, pemain internasional Argentina ini sudah dikaitkan akan hengkang dari Etihad dan menuju ke klub-klub besar Eropa lainnya seperti AC Milan, Inter Milan dan Paris St Germain.
Meski begitu, Joorabchian mengatakan kalau negosiasi mengenai proses transfer Tevez tidak akan selesai sebelum ditutupnya jendela transfer musim dingin pada akhir bulan Januari ini.
"Kami sudah mengadakan negosiasi dengan tiga klub besar, tapi saya tidak berpikir kalau mereka akan sanggup memenuhi permintaan dari Manchester City," kata Joorabchian pada talkSPORT.
"Carlos akan tetap bertahan di Manchester City sampai dengan musim panas. Mereka bersedia melepasnya tapi hanya dengan harga tertentu," tambahnya.
Joorabchian meyakini kalau Tevez berniat hengkang dari Etihad begitu musim kompetisi 2011/12 berakhir, di mana ia meyakini pasar akan terbuka lebar karena klub-klub akan mencari pemain yang dapat bermain di ajang Liga Champion.
"Musim panas, pasar akan kembali dibuka. Seluruh klub-klub besar akan mencari pemain yang bisa tampil di ajang Liga Champion," ungkap sang agen.
"Carlos saat ini terkena cup-tied dan menjadi rintangan terbesar dalam proses negosiasi, karena klub harus mengeluarkan dana besar untuk biaya transfer dan gajinya, sedangkan ia tidak bisa berlaga di Liga Champion," pungkasnya.