Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kenyon Martin: Tim-Tim Besar Dibuat Mengantre

By Eko Widodo - Kamis, 2 Februari 2012 | 18:02 WIB
Kenyon Martin, sudah berlatih keras di Los Angeles. (Getty Images)

tiba menjadi komoditas yang bernilai tinggi. Bayangkan tim-tim juara NBA seperti Lakers, Heat, dan Spurs rela menanti tanda tangan si pemain temperamental ini. Peminat K-Mart datang dari Los Angeles Lakers, Los Angeles Clippers, Miami Heat, San Antonio Spurs, Atlanta Hawks, dan New York Knicks.

Sebelumnya, Martin bermain untuk Denver Nuggets. Namun ia memutuskan bermain di liga Cina membela Xinjiang Gyang Hui. Ia baru bisa bermain di NBA 16 Februari ini, usai kompetisi liga Cina (CBA) berakhir.

"Ia adalah veteran yang tahu bagaimana mencetak kemenangan di pertandingan dengan level tinggi. Ia pun bisa bermain di berbagai posisi. Ia bertipe seperti Antonio McDyess yang serba guna. Ia impian setiap tim sekarang," kata seorang general manager NBA seperti dikutip Yahoo.

K-Mart sudah dikontak lebih dari lima tim dalam 2 minggu terakhir ini untuk menanyakan keberminatan. Ia mencatat rataan 8,6 angka dan 6,2 rebound dalam 48 gim di Denver musim lalu.

Kenyon berlatih di Los Angeles dimana ia mempunyai rumah. Rumah K-Mart juga ada di Dallas.

Jika gagal mengontrak K-Mart, Lakers tengah memprospek Rasheed Wallace yang sudah bersiap bermain kembali di NBA.