Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Rentetan hasil buruk yang diperoleh Sevilla dalam beberapa pekan terakhir, akhirnya membuat pihak klub memutuskan untuk mengakhiri kerjasama mereka dengan pelatih utama Los Rojiblancos, Marcelino Garcia Toral.
Marcelino, yang menangani Sevilla di akhir musim panas lalu sebagai suksesor dari Gregorio Manzano, meninggalkan Rojiblancos di posisi 11 klasemen sementara La Liga dan hanya terpaut empat poin di atas zona degradasi.
Klub asal Andalusia ini hanya mampu meraih dua poin dari tujuh pertandingan terakhir. Pada laga kontra Villarreal, Senin dini hari (6/2) WIB, yang berlangsung di Ramon Sanchez Pizjuan, Rojiblancos kalah dengan skor 1-2.
"Sevilla sudah mengambil keputusan pada Senin pagi (6/2), untuk memutus kerjasama dengan pelatih tim utama, Marcelino Garcia Toral, setelah rentetan hasil buruk yang diperoleh tim yang tidak pernah meraih kemenangan dalam tujuh laga dan sepanjang itu hanya mampu memetik dua poin yang berhasil dimenangkan," ujar pernyataan resmi klub di sevillafc.es.
"Keputusan itu diambil setelah presiden klub, Jose Manuel del Nido dan direktur olah raga Ramon Rodriguez Monchi, bertemu dengan sang pelatih untuk mendiskusikan situasi tersebut. Setelah pertemuan itu, Monchi mengatakan pada pelatih bahwa keputusan sudah diambil."
"Sevilla ingin berterima kasih pada Marcelino untuk kerja keras dan profesionalisme, dan dengan sangat menyesal keputusan diambil dikarenakan hasil yang diperoleh."