Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
AC Milan merebut kemenangan penting atas Udinese, Ahad (12/2) dini hari WIB dalam lanjutan Serie A. Dengan tambahan tiga poin Rossoneri kini menggeser Juventus dari puncak klasemen.
Bagi Udinese, ini adalah kekalahan pertama mereka di kandang sendiri, Stadion Friuli untuk musim ini. Hasil ini pantas disesali. Pasalnya Anonio Di Natale dkk. masih memimpin 1-0 saat laga tersisa 15 menit.
Milan tak bermain cukup baik dalam laga ini, khususnya di babak pertama. Udinese memimpin lebih dulu saat laga baru berlangsung 19 melalui Di Natale. Setelah melakukan kerja sama apik dengan Gelson Fernandes, sang kapten melepaskan tendangan kaki kiri yang tak bisa diantisipasi Amelia.
Memasuki babak kedua Milan Udinse terus menekan. Beberapa kali Zebrette membahayakan pertahan Milan. Namun Penampilan cemerlang Marco Amelia di bawah mistar Milan selalu bisa menghalau serangan tersebut.
Menit ke-77 Udinese malah kecolongan. Berawal dari serangan balik, pemain anyar Milan yang baru masuk di menit ke-6, Maxi Lopez mampu menjebol gawang tuan rumah memanfatkan bola liar di mulut gawang. Gol ini berawal dari tendangan Stephan El Shaarawy yang gagal diantisipasi degan sempurna oleh Samir Handanovic.
El Shaarawy benar-benar menjadi bintang malam ini. Pemuda berdarah Mesir itu akhirnya memastikan poin penuh dibawa pulang ke San Siro setelah mencetak gol pada menit ke-85 usai menerima umpan matang Maxi dari sisi kanan.
Udinese yang tak mau kalah langsung menekan lini belakang tim tamu, namun sepertinya keberuntungan memang tidak berpihak pada mereka malam ini. Skor 2-1 untuk Milan tetap bertahan sampai wasit peniup peluit panjang.
Hasil ini membawa Milan sebagai Capolista dengan poin 47, unggul dua poin dari Juventus yang punya dua pertandingan lebih sedikit dari Rossoneri.
****
Udinese: Handanovic; Benatia, Danilo, Domizzi; Basta, Isla (Pasquale 61), Pazienza (Torje 88), Fernandes, Armero; Abdi; Di Natale (Floro Flores 75)
Milan: Amelia; Abate, Mexes, Thiago Silva, Mesbah; Emanuelson, Ambrosini, Nocerino (Maxi Lopez 66); Seedorf; El Shaarawy, Robinho (Bonera 88)