Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tevez dan City Capai Kesepakatan

By Parlindungan Siahaan - Senin, 13 Februari 2012 | 21:08 WIB
Carlos Tevez (Michael Regan/Getty Images)

Striker kontroversial milik Manchester City, Carlos Tevez, akhirnya menyudahi pertikaian dengan klubnya tersebut. Pihak klub dan pelatih Roberto Mancini setuju Tevez kembali bergabung dengan skuad utama. Tevez diharapkan dapat ikut berlatih besok, Selasa (14/2).

Seperti diketahui, status Tevez dibekukan oleh klub karena menolak perintah Roberto Mancini untuk melakukan pemanasan saat berlaga di Liga Champions melawan Bayern Muenchen, September tahun lalu. Akan tetapi, belakangan ini sikap Tevez melunak dan ingin memperbaiki hubungannya dengan klub serta Mancini. Carlitos juga ingin mengajukan banding terkait hukuman denda yang diberlakukan oleh klub.

Penasihat Tevez, Paul McCarthy, mengatakan striker berusia 27 tahun tersebut akan ikut berlatih dengan The Citizens besok, Selasa (14/2).

"Tevez ingin bisa kembali bermain sepak bola dan itulah yang terbaik untuknya. Dalam beberapa musim terakhir, Tevez adalah pencetak gol terkemuka untuk Manchester City, sebelum akhirnya dia bermasalah dengan klub. Dia harus segera berkostum biru langit lagi, mencetak gol dan membantu City," ungkap McCarthy.

McCarthy menambahkan Tevez ingin membantu City memenangkan gelar. Kesempatan itu terbuka seiring Mancini membuka pintu lebar-lebar untuk Tevez.

"Setelah Tevez kembali bugar, saya pikir dia akan menjadi aset berharga bagi City."

Banyak pihak menyebutkan bahwa keinginan Tevez untuk bisa bermain lagi di rival Manchester United tersebut adalah karena penyerang tim nasional Argentina itu tidak mempunyai pilihan lain. Memang, setelah gagal pindah ke klub lain pada bursa transfer kedua bulan Januari lalu, mau tidak mau Tevez harus segera mengakhiri perselisihan dengan klub atau kariernya akan terbuang percuma. Namun, McCarthy menegaskan kedua belah pihak antusias untuk menyetujui sebuah resolusi.

"Ada beberapa diskusi yang sangat penting, mungkin, pada sepuluh hari terakhir, dan saya harus mengatakan bahwa baik Tevez maupun City terlihat ingin mengakhiri perseteruan. Beberapa bulan terakhir adalah masa yang sulit, terutama untuk City. Akan tetapi, saya pikir sekarang tercipta pemahaman yang jauh lebih baik. Hal terbaik bagi Tevez adalah kembali bersama tim dan segera bermain."