Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sementara Milan Unggul 3-0 di Babak Pertama

By Arnoldi - Minggu, 4 Maret 2012 | 00:47 WIB
Zlatan Ibrahimovic (Getty Images)

0 atas Palermo di Renzo Barbera pada babak pertama, Minggu (5/3) dini hari WIB.

Pada pertandingan ini Milan tampil begitu eksplosif dari biasanya. Mereka sepertinya masih kesal dengan hasil imbang 1-1 melawan Juventus, Sabtu (25/2). Buktinya pertandingan baru berjalan 22 menit, I Rossoneri langsung unggul 1-0 atas Plermo.

Gol pembuka itu dicetak oleh Zlatan Ibrahimovic. Lepas dari jebakan off-side berkat kerja sama satu dua dengan Robinho, bomber asal Swedia itu langsung melesakkan sepakan terukurnya ke pojok kanan atas Palermo.

Sembilan menit kemudian, Ibra menggandakan keunggulan Milan menjadi 2-0. Didahului serangan balik cepat, Ibra berhasil lebih dulu tiba di kotak penalti Palermo dari sebagian besar pemain Rosanero. Dengan tenang ia melepaskan tembakan ke pojok kanan bawah gawang Palermo.

Tak cukup sampai di situ, Ibra, yang on-fire lantaran kesal tak dimainkan pada beberapa pertandingan lalu akibat hukuman kartu, membuat Il Diavolo unggul 3-0 dari Palermo hanya empat menit berselang dari gol keduanya. Gol ketiganya itu ia kreasikan lewat sepakan kerasnya dari luar kotak penalti Palermo. Skor 3-0 untuk keunggulan Milan itupun bertahan hingga jeda.