Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lewat Andik, Indonesia Unggul Dua Gol di Babak I

By Frengky Aruan - Minggu, 4 Maret 2012 | 20:08 WIB
Andik Vermansyah, dua golnya bawa Indonesia unggul di babak pertama. (Erly Bahtiar/Bolanews)

Indonesia berjaya di babak pertama. Dua gol bisa diciptakan para Garuda Muda untuk memastikan unggul atas sang lawan, Filipina di laga penyisihan Grup A turnamen Hassanal Bolkiah Trophy di Stadion Nasional Hassanal Bolkiah, Minggu (4/3). Kedua gol itu diciptakan Andik Vermansyah, sang kapten Indonesia.

Sama halnya seperti di laga-laga sebelumnya, Indonesia tampil meyakinkan sejak laga dibuka. Dengan mengandalkan kecepatan, Andik Vermansyah cs. terus berupaya mencipta peluang di atas kondisi rumput yang basah akibat diguyur hujan. Hasilnya, sejumlah peluang pun menghampiri tim Merah Putih. Satu di antaranya bahkan berakhir menjadi sebuah  gol.

Gol pertama milik Indonesia tercipta berawal dari bola tendangan bebas yang coba dihalau pemain Filipina. Namun kerasnya sepakan membuat bola yang dihalau terpental ke depan gawang Filipina. Bola liar itupun dimanfaatkan dengan baik oleh Andik dengan tandukannya pada menit ke-17. 1-0 Indonesia memimpin.

Unggul 1-0, Indonesia belum puas. Dengan kondisi berada di atas angin, Andik cs. pun tak sedikitpun mengendorkan daya serangnya. Situasi itu membuat Indonesia kembali dihampiri peluang. Namun sayang, dua di antaranya hanya berujung sia-sia. Performa apik Paulo Pascual di bawah mistar gawang Filipina menjadi penyebabnya.

Meski demikian, Indonesia tak berhenti. Pada menit ke-44, Indonesia pun mendapatkan sebuah kesempatan emas setelah mereka dihadiahi tendangan penalti akibat Andik dijatuhkan di kotak terlarang. Tanpa ampun, Andik yang menjadi eksekutor pun menghujam gawang Filipina dengan gol untuk kedua kalinya. Gol itu membuat Indonesia unggul 2-0 sebelum turun minum.

Susunan Pemain

Indonesia: 1-M. Ridwan (GK), 4-Syaiful Indra Cahya, 3-Samsul Arifin, 13-Kurniawan, 8-Ridwan Awaludin, 2-Achmad Faris Ardiansyah, 6-Nurmufid Fatabiqul Khairot, 5-Agus Nova Wiantara, 19-Miko Ardiyanto, 7-Yosua Pahabol, 10-Andik Vermansyah

Cadangan: 12-Aji Saka (GK), 18-Anugrah Agung Rosyam, 11-Fadly M., 21-Ryan, Putra Maylandu, 25-Achmad Hisyam, 14-Abdul Kamil Sembiring

Filipina:
1-Paulo Pascual (GK), 2-Jerry Barbaso, 5-Amani Agunaldo, 15-Angelo Verheye Marasigan, 16-David Pusing, 6-Gabriel Borja, 4-Jacques Van Bossche, 10-Joshua Beloya, 8-Marvin Janwer Malinay Angeles, 11-Marwin Janwer Malinay Angeles, 13-Allen Sema

Cadangan: 17-Joseph San Martin, 25-Russel Pierson