Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Benitez Buka Pintu untuk The Blues

By Ade Jayadireja - Selasa, 6 Maret 2012 | 14:12 WIB
Rafael Benitez (Getty Images)

pemecatan Andre Villas-Boas pada 5 Maret lalu. Rafael Benitez, yang saat ini sedang tak menangani tim mana pun, mengisyaratkan kesediannya untuk menjadi bos baru di Stamford Bridge.

Benitez sempat disebut sebagai kandidat kuat pengganti Villas-Boas. Bahkan sebelum The Blues memecat sang pelatih, mereka dikabarkan telah mengontak mantan arsitek Liverpool itu guna membuka pintu negosiasi.

Saat ditanya mengenai rumor tersebut, Benitez tak memberi tampikan. "Saya seorang manajer dan menunggu pekerjaan, jadi saya tidak bisa menghentikan semua spekulasi," ucap pria berumur 51 tahun itu seperti dikutip Daily Mail.

"Orang-orang bicara tentang pekerjaan di Chelsea. Mereka mempunyai Roberto Di Matteo sebagai penanggung jawab dan mudah-mudahan dia melakukan tugasnya dengan baik. Saya harus menghormati manajer yang bertanggung jawab."

"Saya hanya bisa menunggu dan melihat jika sesuatu terjadi. Akan tetapi, sebagai manajer dengan pengalaman di Liga Champions, Inggris, Spanyol, dan Italia, saya terbuka untuk semua tawaran," tutup Benitez.

Setelah kepergian Villas-Boas, kini tim London Biru ditangani Roberto Di Matteo yang sebelumnya menjabat sebagai asisten pelatih. Ia dibantu oleh Eddie Newton.