Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kobe Sesalkan Kepergian Fisher

By Ade Jayadireja - Minggu, 18 Maret 2012 | 09:08 WIB
Kobe Bryant dan Derek Fisher. (Getty Images)

Bintang LA Lakers, Kobe Bryant, angkat bicara mengenai kepindahan Derek Fisher. Ia mengaku cukup keberatan dengan kepergian rekan setimnya itu.

Lakers membuat kejutan di menit-menit terakhir bursa trade NBA, 15 Maret lalu. Mereka mengirim Fisher ke Houston Rockets untuk ditukar dengan Jordan Hill. Padahal Fisher sudah lebih dari tujuh tahun bermain di Staples Center.

"Itu sangat sulit untuk diterima," kata Bryant menanggapi kepindahan Fisher ke Rockets, seperti dilansir ESPN. "Saya sudah bersama dia di sepanjang karier saya. Jadi, ini sangat berbeda bagi saya. Ini cukup aneh."

"Saya sudah di sini cukup lama dan beberapa teman dekat saya pergi. Mulai dari Caron Butler, Ronny Turiaf, Lamar Odom, dan sekarang Fisher. Jadi saya sudah mengalami kehilangan berkali-kali," sambungnya.

Meski sudah berada di kubu yang berbeda, Bryant tetap menjaga hubungan baik dengan Fisher. Bahkan sampai saat ini ia masih terus berkomunikasi dengan pemain veteran tersebut.

"Saya tidak menganggap hal itu dengan sentimentil. Saya mengirim sms ke dia pada Kamis (15/3), dan kami saling tertawa karena dia tahu bagaimana saya. Kami hanya berbicara tentang masa-masa yang baik dan menyenangkan ketika bermain bersama. Kami akan selalu dekat," tuntas Bryant.

Fisher merupakan sosok ikonik di Lakers. Pebasket berusia 37 tahun itu telah meraih lima cincin juara selama dua periode bermain di sana, yaitu 1996-2004 dan 2007-2012. Di sepanjang musim ini, ia selalu menjadi pilihan utama pelatih Mike Brown.