Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

El Loco Selamatkan Wajah Persisam

By Benediktus Gerendo Pradigdo - Kamis, 22 Maret 2012 | 17:57 WIB
Cristian Gonzales, selamatkan Persisam dari kekalahan di kandang. (Nurdiansah/Bolanews)

Persisam Putra Samarinda selamat dari kekalahan di depan pendukungnya sendiri yang memadati Stadion Segiri Samarinda, Kamis (22/3) sore. Gol Cristian Gonzales di masa injury time menggagalkan kemenangan di depan mata yang hampir diraih Deltras Sidoarjo.

Deltras Sidoarjo secara mengejutkan berhasil menekan Persisam sejak awal pertandingan di Stadion Segiri. Peluang-peluang emas didapatkan Qischil Gandrum dan Fakhrudin di menit-menit awal pertandingan. Sementara Persisam tampak kesulitan untuk menembus pertahanan Deltras karena seringkali kehilangan bola di lini tengah.

Kejutan Deltras semakin menjadi-jadi kala Fakhrudin mengoyak jala gawang Persisam pada menit ke-38. Bebas tanpa kawalan, pemain bernomor punggung 5 itu melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang menghujam jala sisi kanan gawang Persisam yang dikawal Agung Prasetyo. Gol mengejutkan itu langsung membungkam pendukung Persisam yang memadati Stadion Segiri.

Keadaan tak banyak berubah di babak kedua. Deltras tetap mampu menjaga ritme permainannya dan menghalau semua upaya Cristian Gonzales dkk. untuk menyentuh gawang yang dikawal Wawan Hendrawan. Bahkan, masuknya Yongki Aribowo menggantikan Johan Yoga pun tak banyak membuat perubahan.

Waktu normal berakhir, petugas pertandingan memberikan sinyal tambahan waktu selama lima menit. Lamanya tambahan waktu yang diberikan membuat para pemain Persisam berupaya mati-matian untuk menggempur pertahanan tim tamu dalam sisa waktu tersebut. Sebuah tembakan spekulasi yang dilepaskan Yongki Aribowo masih bisa dihalau Wawan Hendrawan. Namun, itu menjadi awal perubahan.

Bola tembakan Yongki yang dihalau Wawan berbuah sepak pojok. Srdjan Lopicic yang mengeksekusi sepak pojok melepaskan umpan langsung ke depan gawang Persisam yang kemudian ditanduk oleh Cristian Gonzales yang beradu dengan Kapten Deltras, Mijo Dadic. Gonzales berhasil memenangi duel udara dan membuat bola bersarang ke gawang Deltras. Kedudukan 1-1 pun bertahan hingga peluit panjang berbunyi

Hasil imbang ini tak membuat kedua tim berubah posisi di klasemen Indonesia Super League (ISL) Persisam tetap berada di posisi kedelapan dengan 22 poin dari 17 laga, sementara Deltras tetap di posisi ke-15 dengan 15 poin dari 17 laga.

****

Susunan pemain:

Persisam: 25-Agung Prasetyo, 6-Isdiantono, 20-Luc Owana Zoa, 16-M. Roby, 21-Supriyono, 22-Srdjan Lopicic, 13-Akbar Rasyid, 8-Eka Ramdani, 5-Fandi Mochtar, 10-Cristian Gonzales, 14-Johan Yoga.

Cadangan: 2-Usman Pribadi, 26-Djayusman Triasdi, 15-Joko Sidik, 7-Arifki Eka Putra, 3-Tri Setyo Nugroho, 19-Fajar Legian, 23-Yongki Aribowo.

Deltras: 59-Wawan Hendrawan, 45-Waluyo, 4-Dodok Anang, 20-Mijo Dadic, 23-Beny Wahyudi, 18-Maulana Ahmad, 5-M. Fakhrudin, 10-Walter Brizuela, 8-Shin Hyun Joon, 16-Qischil Gandrum, 99-Amos Mara.

Cadangan: 50-Wahyudi, 28-Muhammadan, 3-wahyu Gunawan, 15-Khoirul Mashuda, 17-Indra Setiawan, 27-Sugiarto, 19-Muhammad Yusuf.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P