Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bomber andalan Manchester United, Wayne Rooney, meminta maaf karena dirinya tanpa sengaja telah mematahkan tangan seorang anak berusia sembilan tahun.
Pada Minggu (18/3), atau beberapa menit sebelum laga United kontra Wolves dimulai, Rooney melakukan pemanasan dan menendang bola ke arah tribun penonton. Bola tersebut coba ditepis oleh seorang fan cilik bernama Jamie Thomas. Karena tendangan Wazza sangat keras untuk ditahan seorang anak kecil, pergelangan tangan Jamie patah sehingga harus dilarikan ke rumah sakit.
Rooney rupanya tidak sadar dirinya telah mematahkan tangan seorang bocah. Namun beberapa hari kemudian, ia akhirnya mengetahui hal itu dan meminta maaf pada Jamie.
"Jika saya mematahkan pergelangan tangan anak itu saat pemanasan, saya minta maaf. Jika orangtuanya berniat berhubungan baik dengan klub, saya dengan senang hati akan menandatangani baju untuknya," tulis punggawa tim nasional Inggris tersebut di akun Twitter-nya, @WayneRooney.
"Saya ingin meminta maaf kepada Jamie Thomas. Saya telah mengatur waktu untuk mengirim surat dan baju yang telah ditandatangani ke alamat rumahnya. Semoga cepat sembuh," tulis Rooney lagi.
Pada akhirnya, partai hari itu dimenangi Setan Merah dengan skor 5-0. Hasil tersebut membuat mereka kokoh di puncak klasemen Premier League.