Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Xabi Alonso Kecewa Madrid Gagal Menang

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 9 April 2012 | 05:57 WIB
Xabi Alonso (Denis Doyle/Getty Images)

Real Madrid gagal memaksimalkan keuntungan bermain di Santiago Bernabeu dengan memetik poin penuh setelah ditahan imbang Valencia tanpa gol, Senin (9/4) dini hari WIB. Xabi Alonso pun merasa kecewa dan tidak puas karena timnya hanya menuai satu tambahan poin.

Tampil dihadapan pendukung sendiri Los Blancos mendapatkan begitu banyak peluang untuk mencetak gol. Sayangnya, tidak satu pun yang berbuah gol. Hasil imbang itu merupakan kali ketiga bagi Madrid gagal memperoleh poin maksimal di Bernabeu musim ini.

"Kami jelas kecewa karena berharap bisa mendapatkan tiga poin. Sangat penting untuk bisa memenangi semua pertandingan kandang, namun sekarang kami harus fokus laga selanjutnya," kata Alonso seperti dikutip dari Europa Press.

Kegagalan tersebut tentu menguntungkan pesaing utama mereka, Barcelona. Peluang tim besutan Pep Guardiola itu kini kembali hidup untuk mempertahankan gelar La Liga. Sekarang, kedua tim teratas klasemen sementara hanya terpaut empat poin. Saat ini, Los Merengues masih memimpin dengan 79 poin, sedangkan Barca 75 poin.

"Kami masih unggul, tidak masalah berapa besar selisih poin sebelumnya. Masih ada dua pertandingan sebelum laga El Clasico di Camp Nou. Jadi, kami harus benar-benar fokus di dua laga tersebut," sambungnya.