Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mantan pilar Liverpool dan Totteham Hotspur, Jamie Redknapp, mengatakan bahwa dirinya sangat mendukung jika Manchester City menjual Mario Balotelli di musim panas mendatang.
Pelatih City, Roberto Mancini, mengungkapkan bahwa dirinya mungkin saja melepas Balotelli di akhir musim 2011/12. Komentar tersebut dilontarkannya setelah si pemain mendapat kartu merah dalam pertandingan kontra Arsenal, Minggu (9/4).
Redknapp menilai perilaku Balotelli telah merusak citra The Citizen. Oleh sebab itu, ia setuju kalau bomber asal Italia tersebut dijual ke tim lain.
"Mereka harus menjual Balotelli. Dia tidak layak berada di City dan dia membuktikan hal itu dalam pertandingan hari Minggu," ucap Redknapp di Daily Mail.
"Saya melihat Balotelli sebagai seorang pemain yang tidak memiliki rasa hormat pada sejarah klub. Dia tidak menghormati para pendukung yang telah berkunjung ke stadion untuk menonton sebuah klub kaya raya."
"Ketika Jose Mourinho menjual Balotelli, itu dikarenakan dirinya tidak yakin bisa mengubah perilaku si pemain. Mourinho adalah motivator tangguh dan dia tidak bisa menangani Balotelli. Jika Special One menjadi manajer City berikutnya, Balotelli pasti akan dijual. Itu tak perlu diragukan," imbuhnya.
Lebih lanjut, Redknapp juga membandingkan Balotelli dengan pemain bengal lainnya yang ada di Premier League, Wayne Rooney.
"Rooney memang pernah memiliki masalah, tapi dia tidak mendapat kartu merah musim ini dan pemain tersebut menunjukkan peningkatan. Sedangkan Balotelli tidak mampu tumbuh dewasa," tuntas lelaki berusia 38 tahun itu.
Lantaran kalah dari The Gunners, kini The Citizen tertinggal delapan angka dari Manchester United. Mereka mengoleksi 71 poin, sementara Setan Merah berada di puncak klasemen dengan koleksi 79 poin.