Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mauro Zarate kerap hanya mengisi bangku cadangan saat Internazionale belum dilatih Andrea Stramaccioni. Kini setelah Strama masuk menggantikan Claudio Ranieri, Zarate mulai sering mendapat kesempatan tampil.
Striker yang dipinjam dari Lazio itu bersyukur atas kehadiran pelatih muda itu. Kesempatan dan kepercayaan yang diberikan Strama membuat percaya dirinya bangkit. Zarate selalu menjadi starter sejak Nerazzurri dilatih mantan allenatore Primavera itu.
"Stramaccioni memberi saya kesempatan bermain dan mengatakan pada saya untuk tampil layaknya diri sendiri karena dia percaya kualitas yang saya punya," ujarnya kepada Inter Channel.
"Dia suka permainan menyerang. Dia ingin penyerang yang bisa membuat perbedaan, dan untuk seorang yang suka menggiring bola seperti saya, itu penting."
Dalam kesempatan ini Zarate juga bicara soal kans Inter merebut posisi tiga diakhir musim guna meraih tiket ke Liga Champion. Saat ini Nerazzurri duduk di peringkat enam, tertinggal enam poin dari Lazio di peringkat tiga. Kans merebut posisi tiga belum habis karena Serie A masih menyisakan enam pekan lagi.
"Sekarang kami makin dekat ke peringkat tiga dan harus melakukan yang terbaik di dua laga sulit selanjutnya, karena kami ingin meraih poin sebanyak-banyaknya. Saya percaya kami bisa merebutnya dan kami sangat fokus untuk meraihnya," tuntasnya.