Roberto Mancini mengklaim bahwa selama ini Manchester City banyak dirugikan oleh keputusan wasit. Menurutnya peraturan yang diberikan wasit tidak berlaku untuk setiap orang.
Sementara Mancini dan timnya tengah berjibaku untuk meraup hasil positif di empat laga sisa, seterunya Manchester United justru diuntungkan dengan keputusan-keputusan kontroversial di beberapa pekan terakhir. Seperti kasus Ashley Young yang mendapatkan penalti saat berhadapan dengan Aston Villa dan Queens Park Rangers. Dengan keputusan wasit tersebut, dengan kejadian itu winger Man. United ini pun dikritik karena dinilai telah melakukan diving.
Sir Alex Fergusson pun angkat bicara mengenai kritikan yang tersebar dan melibatkan anak asuhnya. Ia mengatakan akan membicarakan perihal isu ini kepada Young.
Di lain pihak, Mancheste City tidak mendapatkan saat mereka tengah bertemu Norwich minggu lalu saat Carlos Tevez harus terjatuh di kotak terlarang.
"Setelah saya melihat beberapa kejadian akhir-akhir ini, khususnya di tiga minggu terakhir, saya rasa situasi ini begitu sulit untuk kami," ujar Mancini.
Namun, ketika diminta untuk menjelaskan statemennya perihal kejadian yang merugikan Man. City, Mancini memilih untuk tidak berkomentar terlalu berlebihan.
"Saya hanya bisa mengatakan bahwa semua ini begitu aneh, hanya itu saja dan yang terpenting dapat finis dengan baik di akhir musim. Kami akan berusaha memenangkan pertandingan-pertandingan selanjutnya."
Pada Minggu (22/4), pasukan Mancini akan bentrok dengan Wolves yang berada di papan terbawah klasemen. Tentu bukanlah pertandingan yang mudah karena bagaimanapun Wolves akan berusaha untuk mengamankan posisi mereka agar tidak terlempar dari kasta pertama Premier League.
"Kami harus bermain baik, setidaknya seperti kami melawan Norwich," Mancini mencoba menyuntikan semangat kepada anak asuhnya.
Meskipun pelatih Italia ini mengelak untuk menjelaskan maksudnya terkait keputusan wasit, ia tetap kukuh tidak akan membahas hal tersebut lebih lanjut.
"Sekali lagi, peraturan yang ada tidak berlaku untuk setiap orang," tegasnya.
Namun, ketika ditanya pendapatnya mengenai keuntungan yang didapatkan Man. United, Mancini kembali menolak untuk mengungkapkan secara detail.
"Saya tidak bermaksud menyinggung hal itu dan tidak ingin pula membicarakannya. Yang saya katakan hanyalah tentang peraturan. Saat berada di Italia, saya berpikir disinilah tempat wasit terbaik tetapi sepertinya saat ini pemikiran itu telah berubah."
Sementara Mancini dan timnya tengah berjibaku untuk meraup hasil positif di empat laga sisa, seterunya Manchester United justru diuntungkan dengan keputusan-keputusan kontroversial di beberapa pekan terakhir. Seperti kasus Ashley Young yang mendapatkan penalti saat berhadapan dengan Aston Villa dan Queens Park Rangers. Dengan keputusan wasit tersebut, winger Man. United ini pun dikritik karena dinilai telah melakukan diving.
Sir Alex Fergusson mulai angkat bicara mengenai kritikan yang tersebar dan melibatkan anak asuhnya. Ia mengatakan akan membicarakan perihal isu ini kepada Young.
Di lain pihak, City tidak mendapatkan keuntungan penalti saat mereka tengah bertemu Norwich minggu lalu. Padahal Carlos Tevez harus dijatuhkan di kotak terlarang.
"Setelah saya melihat beberapa kejadian akhir-akhir ini, khususnya di tiga minggu terakhir, saya rasa situasi ini begitu sulit untuk kami," ujar Mancini.
Namun, ketika diminta untuk menjelaskan pernyataannya perihal kejadian yang merugikan Man. City, Mancini memilih untuk tidak berkomentar terlalu berlebihan.
"Saya hanya bisa mengatakan bahwa semua ini begitu aneh, hanya itu saja dan yang terpenting dapat finis dengan baik di akhir musim. Kami akan berusaha memenangi pertandingan-pertandingan selanjutnya."
Pada Minggu (22/4), pasukan Mancini akan bentrok dengan Wolves yang berada di papan terbawah klasemen. Tentu bukan pertandingan yang mudah karena bagaimanapun Wolves akan berusaha untuk mengamankan posisi mereka agar tidak terlempar dari kasta pertama Premier League.
"Kami harus bermain baik, setidaknya seperti kami melawan Norwich," Mancini mencoba menyuntikan semangat kepada anak asuhnya.
Meski pelatih Italia ini mengelak untuk menjelaskan maksudnya terkait keputusan wasit, ia tetap kukuh tidak akan membahas hal tersebut lebih lanjut.