Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Alessandro Nesta dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk bergabung dengan New York Red Bulls di bulan Juni, ketika kontraknya di AC Milan sudah habis. Bek veteran ini nampaknya enggan memperpanjang kontraknya bersama Il Diavolo, meski akan disodorkan perpanjangan kontrak selama satu musim lagi di San Siro.
Setelah sempat menolak peluang untuk bergabung dengan Juventus beberapa waktu lalu, Nesta tampaknya lebih berniat untuk mengakhiri karirnya di Amerika Serikat, bersama dengan Thierry Henry.
Bek yang memperkuat timnas Italia saat menjuarai Piala Dunia 2006, bergabung dengan Rossoneri di 2002 dari klub masa kecilnya, Lazio. Sejak bergabung dengan Milan, ia sudah memenangi beberapa trofi juara bergengsi di kompetisi domestik mau pun Eropa.
Nesta, yang kini sudah berusia 36 tahun, sudah tidak menjadi pilihan utama Massimiliano Allegri pada musim kompetisi Serie A 2011/12, di mana ia hanya tampil sebanyak 14 kali. Meski begitu, bek sentral Milan tetap diturunkan dalam tujuh laga di ajang Liga Champion pada musim ini.
Milan dikabarkan berniat menyodorkan perpanjangan kontrak selama 12 bulan, tapi Nesta ingin bermain di kompetisi sepak bola yang suasananya tidak terlalu menekan.