Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tragis, Villarreal Degradasi

By Yudhi F. Oktaviadhi - Senin, 14 Mei 2012 | 03:06 WIB
Villarreal, akhiri musim 2011/2012 dengan tragis. (Getty Images)

Petaka yang ditakutkan akhirnya menjadi kenyataan. Tim peringkat empat musim lalu, Villarreal degradasi ke Segunda Division setelah menderita kekalahan dramatis atas Atletico Madrid, Senin (14/5) dini hari WIB.

Tampil di El Madrigal, Kapal Selam Kuning kalah 0-1 dari Atletico. Gol tunggal kemenangan dicetak Radamel Falcao pada menit ke-90! Kekalahan ini membuat Villarreal mengakhiri musim ini di peringkat 18 papan klasemen La Liga musim 2011/2012. Mereka kalah satu poin dari Granada.

Degradasi seakan jadi gong dari kehancuran Villarreal musim ini. Sebuah kejadian menyedihkan mengingat mereka masih berlaga di ajang kompetisi Liga Champion musim ini.

Turunnya Villarreal bisa mengakibatkan eksodus besar-besaran dalam skuad mereka. Besar kemungkinan para bintang seperti Giuseppe Rossi , Borja Valero, Nilmar, dan Gonzalo Rodriguez memilih untuk hengkang.