Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laporta Salahkan Rosell Atas Kepergian Pep

By Yudhi F. Oktaviadhi - Rabu, 16 Mei 2012 | 00:40 WIB
Pep Guardiola (Getty Images)

baru ini. Menanggapi keputusan Pep tersebut, mantan Presiden Barca, Joan Laporta, menyalahkan manajemen Azulgranas saat ini sebagai penyebabnya.

Menurut Laporta, salah satu penyebab Pep tak mau memperpanjang kontraknya di Barca adalah kurangnya dukungan dari manajemen Azulgranas. Bahkan laporta juga mengklaim penunjukan Tito Vilanova sebagai pengganti Pep adalah keputusan yang gegabah.

"Penunjukan Vilanova adalah keputusan yang keluar saat panik. Barca berada dalam siklus perubahan dan Guardiola tidak berani memperpanjang kontraknya karena ia tidak mendapat dukungan dari dewan direksi," kata Laporta, seperti yang dilansir Sport.

"Saya tahu bagaimana dewan direksi Barca saat ini karena saya telah mengenal mereka cukup lama. Mereka memiliki konsep yang berbeda dengan bagaimana seharusnya sebuah klub berjalan," pungkas Laporta.

Pep sendiri merupakan sosok yang mencuat di era kepemimpinan Laporta. Saat itu Laporta mempromosikan Pep dari Barca B ke tim utama untuk menggantikan Frank Rijkaard, yang dipecat pada 2008.