Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal Ingin Datangkan Llorente ke Emirates

By Galih Rachdityo - Rabu, 30 Mei 2012 | 11:36 WIB
Fernando Llorente (Angel Martinez/Getty Images)

Performa menawan yang diperlihatkan Fernando Llorente sepanjang musim 2011/12, membuat beberapa klub top Eropa memantaunya. Arsenal dikabarkan menjadi salah satu peminat serius untuk mendatangkan penyerang Athletic Bilbao itu saat jendela transfer kembali dibuka.

Llorente sudah lama menjadi target transfer dari beberapa klub top Eropa, terlebih setelah ia sanggup memperlihatkan performa secara konsisten, baik di kancah kompetisi domestik dan juga level internasional.

Sepanjang bergulirnya musim kompetisi 2011/12, Llorente berhasil mengoleksoi 17 gol untuk Bilbao. Hal inilah yang membuat Vicente Del Bosque kepincut dan memasukkan namanya ke dalam deretan skuad La Furia Roja untuk ajang Euro 2012 yang berlangsung di Polandia dan Ukraina pada Juni-Juli mendatang.

Kontrak penyerang bertubuh jangkung ini hanya tersisa satu tahun lagi di Bilbao. Pihak klub sejauh ini juga masih belum berminat untuk membicarakan mengenai perpanjangan kontrak, sehingga mencuatkan spekulasi Llorente akan hengkang dari San Mames di musim panas ini.

Sementara itu, pembicaraan kontrak antara Arsenal dengan Robin van Persie juga masih menemui jalan buntu. Hal inilah yang membuat manajer The Gunners, Arsene Wenger, berniat mendatangkan Llorente sebagai langkah antisipasi apabila Van Persie hengkang dari Emirates.

Seperti yang dilansir The Daily Mail, Rabu (30/5), rencana penjualan Llorente sepenuhnya bergantung dari pihak Bilbao. Sementara itu, Arsenal tidak ingin menebus klausul buy-out Llorente yang bernilai 28 juta pound atau setara dengan 418 miliar rupiah, meski penjualan Van Persie dapat mendongkrak dana transfer The Gunners.

Akan tetapi, manajer asal Prancis itu dikatakan berniat menggunakan uang penjualan penyerang asal Belanda tersebut untuk menggaet rekan setim Llorente, Javi Martinez, dan juga pemain Montpellier, Olivier Giroud.