Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Whelan Bahagia Martinez Bertahan di Wigan

By Oka Akhsan M. - Kamis, 31 Mei 2012 | 16:34 WIB
Roberto Martinez (kiri) dan Dave Whelan (kanan) (Richard Heathcote/Getty Images)

Senyum lebar kini sedang menghiasi wajah Chairman Wigan Athletic, Dave Whelan. Whelan sangat bahagia karena manajer Roberto Martinez memutuskan menolak tawaran Liverpool dan Aston Villa untuk bertahan bersama The Latics.

Whelan telah memberi konfirmasi kepada Sky Sports News, bahwa Martinez memutuskan tetap bertahan di DW Stadium, pada Rabu (30/5). Liverpool kini mengalihkan perhatian ke Brendan Rodgers, sementara Villa menyebut Paul Lambert sebagai buruan utama.

Whelan bahkan mengklaim sama sekali tidak khawatir terhadap ketertarikan The Reds dan The Villans kepada Martinez. Pria berusia 75 tahun itu percaya kedua klub peminat tersebut tidak cukup besar untuk menarik Martinez dari Wigan.

"Roberto tetap bertahan di Wigan dan tentu saja saya merasa bahagia. Roberto tidak ingin bekerja untuk Liverpool karena ia tidak tertarik dengan tawaran mereka. Sementara Villa adalah klub dengan fan yang hebat, namun saya merasa mereka tidak cukup besar untuk Martinez," ujar Whelan kepada Sky Sports.

"Saya telah berulang kali mengatakan Roberto tidak akan pernah Liverpool atau Villa, dan itulah yang saat ini terjadi. Jika Roberto memang harus pergi, maka tujuannya tentu adalah salah satu klub besar Eropa," lanjutnya.

Whelan diketahui telah bertemu dengan Martinez, pada Rabu (30/5). Pertemuan tersebut dipercaya untuk membicarakan rencana dan target The Latics pada musim depan, yaitu bertahan di Premier League.  

"Kami telah berdiskusi mengenai banyak hal, termasuk rencana perpanjangan kontrak, pembangunan akademi pemain muda, serta fasilitas latihan. Kami ingin Roberto bahagia di Wigan dan akan melakukan apa saja untuk membantu pekerjaannya," tutup Whelan.