Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Joan Laporta memberi kejutan sekaligus berita buruk bagi presiden Barcelona saat ini, Sandro Rosell. Mantan presiden Barca periode 2003 sampai 2010 itu berniat kembali ikut pemilihan presiden Azulgranas.
Laporta berniat kembali ikut pemilihan presiden barca karena tak puas dengan kepemimpinan Rosello saat ini. Menurut politisi Catalunya itu, dewan direksi Barca saat ini tidak kompeten dan membawa Azulgranas ke arah kehancuran.
"Saya siap untuk kembali bersaing menjadi presiden Barca. Itu muncul di benak saya setelah menganalisis apa yang terjadi di Barca. Berdasar persepsi saya, dewan saat ini terobsesi menghancurkan apa yang telah kami lakukan sebelumnya," kata Laporta di EFE.
"Saya sangat bangga dengan model yang dibangun Barca. Jadi ketika ditanya maukah saya kembali, jawabannya adalah ya. Saya memikirkan itu saat ini," simpul pria yang juga berprofesi sebagai pengacara tersebut.
Laporta sendiri bisa dikatakan salah satu presiden tersukses di Barca. Di bawah kepemimpinannya, Barca sukses meraih empat titel La Liga, dua Liga Champion, satu Copa del Rey, dan satu Piala Dunia klub.