Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pengunguman hasil undian untuk cabang sepak bola telah dilakukan di Wembley Stadium. Grup A sampai D diisi oleh tim nasional sepak bola untuk pria. Grup E hingga G, dikhususkan untuk wanita.
Tuan rumah Inggris bersama Skotlandia, Wales, dan Irlandia Utara, menjadi kesatuan tim nasional bernama Britania Raya. Hal itu dilakukan atas usulan dari Perdana Menteri Inggris, Gordon Brown, kemudian ditetapkan oleh Wakil Presiden Britania Raya di FIFA, Jim Boyce. Sehingga nama timnas sepak bola Inggris pria dan wanita, berubah menjadi Britania Raya pada ajang Olimpiade kali ini. Jadi tidak menutup kemungkinan kalau Gareth Bale, Aaron Ramsey, Craig Bellamy, dan Charlie Adam, bisa bergabung bersama dengan para pemain Inggris U-23.
Peraturan pada Olimpiade cabang sepak bola masih sama dengan sebelumnya. Satu skuat hanya diperkenankan diisi oleh 18 pemain. 15 orang harus berusia 23 tahun atau kurang. Hanya tiga orang berusia diatas 23 tahun yang diperbolehkan ikut bergabung.
Untuk sementara, hanya timnas pria Mexico dan Selandia baru yang telah memastikan nama 18 pemainnya.
Legenda hidup Brazil yang menjadi pahlawan pada Piala Dunia 2002, Ronaldo Luis Nazario de Lima, turut ambil bagian dalam melakukan pengundian.
Berikut adalah hasil undian pada babak grup;
Timnas pria.
Grup A: Britania Raya, Senegal, Uni Emirat Arab, Uruguay
Grup B: Mexico, Korea Selatan, Gabon, Swiss
Grup C: Brazil, Mesir, Belarusia, Selandia Baru
Grup D: Spanyol, Jepang, Honduras, Maroko
Timnas wanita.
Grup E: Britania Raya, Selandia Baru, Kamerun, Brazil
Grup F: Jepang, Kanada, Swedia, Afrika Selatan
Grup G: Amerika Serikat, Prancis, Kolombia, Korea Utara
Pertandingan perdana antara Honduras lawan Maroko akan diselenggarakan di stadion Hampden Park, Glasgow pada tanggal 26 Juli 2012 jam 12 siang waktu setempat. Sedangkan pertandingan final akan dihelat di Wembley Stadium, London.