Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hujan Deras, Alonso Rebut Pole di Silverstone

By Yudhi F. Oktaviadhi - Minggu, 8 Juli 2012 | 00:21 WIB
Fernando Alonso (Clive Mason/Getty Images)

Pemuncak klasemen Formula 1, Fernando Alonso, bakal start di posisi pertama pada Grand Prix Inggris setelah menjadi yang tercepat dalam sesi kualifikasi di sirkuit Silverstone, Sabtu (7/7).

Dalam sesi kualifikasi, para pebalap sempat mengalami kesulitan menguasai gerak laju mobil lantaran kondisi trek sangat licin. Akan tetapi, Alonso berhasil menunjukkan superioritasnya dalam kualifikasi yang sempat ditunda selama satu setengah jam akibat derasnya guyuran hujan. "Anda harus tenang saat peristiwa sulit," kata Alonso dilansir laman Guardian.

Juara dunia 2005 dan 2006 ini mengukir waktu 1 menit 51,476 detik. Diikuti oleh pebalap Red Bull, Mark Webber, yang mencatat waktu 1:55,898 detik. Sementara Michael Schumacher bakal start di posisi ketiga setelah mencatatkan waktu 1 menit 52,020 detik.

Kualifikasi yang terbagi menjadi tiga sesi ini menjadi mimpi buruk bagi pebalap asal tuan rumah, Lewis Hamilton dan Jenson Button, yang sama-sama bergabung di tim Mclaren-Mercedes. Lantaran mobil sulit dikendalikan dan pandangannya terganggu, Hamilton hanya mampu menempati posisi kedelapan. Sedangkan nasib Button lebih parah. Pebalap 32 tahun ini terpaksa memulai start dari posisi ke-18.

Pos Pebalap Tim Waktu Selisih
1. Fernando Alonso Ferrari 1m51.746s  
2. Mark Webber Red Bull-Renault 1m51.793s +0.047
3. Michael Schumacher Mercedes 1m52.020s +0.274
4. Sebastian Vettel Red Bull-Renault 1m52.199s +0.453
5. Felipe Massa Ferrari 1m53.065s +1.319
6. Kimi Raikkonen Lotus-Renault 1m53.290s +1.544
7. Pastor Maldonado Williams-Renault 1m53.539s +1.793
8. Lewis Hamilton McLaren-Mercedes 1m53.543s +1.797
9. Nico Hulkenberg Force India-Mercedes 1m54.382s +2.636
10. Romain Grojean Lotus-Renault    
Q2
11. Paul di Resta Force India-Mercedes 1m57.009s +2.112
12. Kamui Kobayashi Sauber-Ferrari 1m57.017s +2.174
13. Nico Rosberg Mercedes 1m57.108s +2.211
14. Daniel Ricciardo Toro Rosso-Ferrari 1m57.132S +2.235
15. Bruno Senna Williams-Renault 1m57.426s +2.529
16. Jean-Eric Vergne Toro Rosso-Ferrari 1m57.719s +2.822
17. Sergio Perez Sauber-Ferrari 1m57.895s +2.998
Q1
18. Jenson Button McLaren-Mercedes 1m48.044s +1.765
19. Vitaly Petrov Caterham-Renault 1m49.027s +2.748
20. Heikki Kovalainen Caterham-Renault 1m49.477s +3.198
21. Timo Glock Marussia-Cosworth 1m51.618s +5.339
22. Pedro de la Rosa HRT-Cosworth 1m52.742s +6.463
23. Narain Karthikeyan HRT-Cosworth 1m53.040s +6.761
24. Charles Pic Marussia-Cosworth 1m54.143s +7.864