Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
17 yang sebelumnya dihelat di Meksiko pada 2011 akan berlanjut pada 2015. Menurut Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin, FIFA telah menawari Indonesia untuk menjadi tuan rumah.
"Dengan tawaran itu, tentu kami menyambut baik dan itu kabar baik untuk kami," terang Djohar usai melepas tim Yamaha U-13 di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Selasa (10/7).
Djohar menambahkan, menjadi tuan rumah event antar negara, Indonesia sebenarnya sudah cukup siap. Menurutnya ini karena Indonesia sudah punya beberapa stadion bagus dan telah memenuhi standar internasional.
"Namun, untuk saat ini kami masih menunggu kepastian dari FIFA seperti apa. Tapi bila tawaran itu serius, kami yakin Indonesia bisa lolos seleksi dan bisa menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17," terang Djohar.
Pada putaran final 2011 yang diikuti oleh 20 negara, Meksiko keluar sebagai juara setelah di partai final menundukkan Uruguay 2-0.