Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Eks punggawa AC Milan, Clarence Seedorf, ingin menjadi contoh bagi klub barunya, Botafogo. Selain itu, Seedorf juga berharap dapat banyak membantu upaya klub tersebut dalam mengejar gelar Brasileiro.
Usai satu dekade berseragam merah-hitam, pemain berusia 36 tahun itu akhirnya pindah ke salah satu klub asal Brasil tersebut. Sekarang pemain berdarah Belanda ini mengungkapkan keinginannya membantu meningkatkan kualitas Botafogo.
"Saya hanya salah satu dari 11 pemain. Saya tidak sendirian. Saya ingin menjadi contoh bagi mereka dan yakin bahwa saya bisa memberikan nilai lebih bagi tim," kata Seedorf seperti dikutip NuSport.
"Saya ingin kompetitif di level tertinggi. Saya harap bisa memberi kontribusi dalam upaya mewujudkan mimpi mereka di Botafogo dengan menjadi juara di Brasil untuk pertama kalinya sejak 1995. Itu tentu tidak akan mudah. Kami butuh sedikit keberuntungan dan kerja keras," tambahnya.