Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Messi Sebut Sanchez Sebagai Pemain Penting Barca

By Yudhi F. Oktaviadhi - Minggu, 29 Juli 2012 | 23:34 WIB
Cesc Fabregas, Lionel messi, dan alexis Sanchez (Jasper Juinen/Getty Images)

Permainan gemilang striker Barcelona, Alexis Sanchez, di musim lalu membuat dirinya mendapat pujian dari beberapa pihak. Rekan satu tim Sanchez, Lionel Messi, juga tak ragu memuji kualitas mantan pemain Udinese tersebut. Bahkan, Messi menyebut Sanchez adalah pemain penting bagi Barca.

"Sanchez telah menjadi bagian dari Barca,'' ujar Messi seperti dilansir situs resmi klub.

"Musim lalu ia sempat mengalami cedera. Namun, saya yakin ia akan menjadi bagian penting bagi Barca untuk masa depan,'' tambahnya.

Sanchez diboyong dari Udinese dengan biaya transfer 26 juta euro atau sekitar 302,7 miliar rupiah dengan durasi lima tahun. Pemain tim nasional Chili tersebut langsung nyetel dengan permainan Messi dkk.

Meskipun gagal membawa Barca mempertahankan gelar juara La Liga dan Liga Champion, ia menunjukkan kontribusinya untuk Tim Catalan. Ia menorehkan 25 pernampilan dan mencetak 12 gol.

Dengan catatan bagus Sanchez musim lalu dan pembelian pemain baru seperti bintang timnas Spanyol di Euro 2012, Jordi Alba, Messi yakin Blaugrana mampu memulai musim depan dengan baik.

"Menjelang musim depan kami telah berlatih dengan baik dan memiliki pemain baru. Saya yakin kami mampu untuk memasuki musim depan dengan cara yang baik,'' tuntasnya.