Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
teki mengenai masa depan striker Manchester United, Dimitar Berbatov, hampir mendekati titik terang. Laporan terbaru menyebutkan bomber asal Bulgaria itu selangkah lagi bergabung dengan klub Rusia, Zenit St Petersburg.
Berbatov memang berniat meninggalkan Old Trafford di bursa transfer musim panas. Pasalnya, penyerang berusia 31 tahun itu semakin jarang mendapatkan kesempatan tampil di tim utama Setan Merah pada musim lalu.
Beberapa klub besar Eropa, termasuk Bayern Muenchen, AC Milan, dan Galatasaray, beberapa kali diisukan tertarik mendatangkan Berbatov. Namun, La Gazzetta dello Sport mengabarkan Zenit saat ini menjadi klub yang paling berpeluang mengamankan tanda tangan Berbatov.
Juara bertahan Liga Rusia itu dipercaya hampir menyelesaikan negosiasi dengan United dan agen Berbatov. Zenit berharap peresmian transfer Berbatov bisa diumumkan dalam waktu dekat ini.