Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester United masih menemui hambatan dalam mendapatkan bek kiri Everton, Leighton Baines. Sebagai langkah antisipasi, mereka telah menyiapkan kandidat lain untuk diburu.
Sebelumnya, United telah menempuh berbagai cara untuk dapat menggaet Baines. Akan tetapi, usaha mereka terhambat lantaran Everton mematok harga terlalu tinggi untuk pemainnya, yaitu 20 juta pound atau sekitar 297 miliar rupiah.
Setelah mendapat penolakan, Setan Merah segera mengalihkan pandangan pada pemain lain. Mirror melaporkan bahwa kini mereka tengah fokus memburu tanda tangan bek kiri Swansea, Neil Taylor.
Taylor digadang-gadang sebagai salah satu bek muda potensial di Premier League. Pemain berusia 23 tahun itu pernah mendapat tawaran dari Newcastle pada musim lalu, tapi ia lebih memilih bertahan bersama Swansea.
Kandidat lain yang masuk dalam daftar belanja United adalah Bryan Oviedo. Ia menjadi magnet klub-klub Eropa setelah mendapat gelar pemain terbaik di Piala Denmark pada musim 2011/12. Oviedo juga berhasil membawa Copenhagen menjadi jawara Liga Denmark edisi 2009/10.