Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kabar ketertarikan Bayern Muenchen pada Javi Martinez ternyata bukan sekedar rumor belaka. Buktinya Presiden The Bavarians, Uli Hoeness, mengonfirmasi kalau klubnya tengah memburu gelandang kepunyaan Athletic Bilbao tersebut.
Javi Martinez memang telah lama dilaporkan diincar Muenchen. Namun, selama ini ketertarikan Muenchen itu hanya rumor belaka. Tak ada konfirmasi baik dari manejemen Bilbao ataupun Muenchen mengenai rumor gelandang berusia 23 tahun tersebut, paling tidak sampai saat ini.
"Dewan direksi memberi kami lampu hijau untuk transfer Javi Martinez. Dalam beberapa hari ke depan kami akan mengabarkan apakah transfer tersebut tuntas atau tidak," tutur Uli Hoeness mengonfirmasi ketertarikan mereka pada Javi Martinez di Sportbild.
Untuk mendapatkan Javi Martinez, Muenchen sendiri dilaporkan harus bersaing dengan Barcelona. Namun, runner-up Bundesliga 2011/12 itu berada di urutan terdepan untuk mendapatkan Javi Martinez karena mereka mau mengeluarkan dana 40 juta euro atau sekitar 469 miliar rupiah lebih.
"Pelatih dan Direktur Olah Raga meyakinkan saya kalau Javi Martinez bisa menyelesaikan masalah kami di lini tengah. Keputusannya telah dibuat, kini tinggal bagaimana kami bisa menemukan solusi ekonomis untuk masalah ini," simpul Uli Hoeness.