Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kabar Ketertarikan Manchester United terhadap gelandang Real Madrid, Ricardo Kaka memunculkan kekhawatiran di kubu AC Milan. Buntutnya, Presiden AC Milan, Silvio Berlusconi dilaporkan langsung mengambil tindakan untuk menangkal eks gelandang Milan agar tidak pindah ke Old Trafford.
Seperti yang dilaporkan Corriere dello Sport, Berlusconi sendiri disebut telah menyiapkan beberapa cara. Yang paling utama yakni dengan meminta Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani untuk mengajukkan tawaran baru kepada Kaka, pekan ini.
Hanya saja, tawaran itu sendiri dalam bentuk peminjaman. Hal ini karena AC Milan tak tertarik untuk membeli Kaka.
Namun begitu, I Rossoneri berharap hubungan baik dengan El Real terutama dengan presiden Madrid, Florentino Perez bisa berjalan mulus. Sehingga, peminjaman yang akan diajukkan bisa membawa sang gelandang berusia 30 tahun itu ke San Siro.