Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
12 yang akan bergulir di Belgia, pengoleksi tujuh gelar F1, Michael Schumacher kini mulai bisa membaca peta kekuatan pebalap. Schumacher bahkan sudah punya jagoan yang ia unggulkan untuk merebut juara dunia F1 tahun ini.
Dari 24 pebalap di tahun ini, Schumi lebih menjagokan Fernando Alonso untuk juara. Penampilan konsisten Alonso selama musim ini menjadi salah satu alasan Schumi untuk mendukung pebalap Spanyol itu.
“Alonso merupakan pebalap terkuat di F1 saat ini. Ia terus berkembang dan menikmati semua yang ia kerjakan. Namun, ia sudah bekerja sangat keras. Saya melihat Alonso berpeluang besar untuk juara dunia tahun ini,” ucap Schumacher kepada crash, Selasa (28/8).
Peluang Alonso untuk mendapatkan gelar jura dunia ketiganya terbuka lebar. Pengoleksi dua gelar dunia itu saat ini berada di puncak klasemen pebalap dengan 164 poin. Alonso unggul 40 poin dari Mark Webber yang berada di peringkat kedua dan selisih 42 poin dari Sebastian Vettel di tempat ketiga.