Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setiap tim tentu punya target. Pun dengan Persita Tangerang yang dipastikan akan tampil di Indonesia Super League (ISL) pada musim 2012/13. Sebagai tim promosi, Pendekar Cisadane berharap bisa terus bermain di kompetisi level teratas di Indonesia.
"Persita sebenarnya sudah pernah di Liga Super tahun 2008. Untuk tahun kita mematok target paling tidak bisa terus berada di Liga Super Indonesia," kata Ali Subhan, Sekretaris Persita.
Untuk merealisasikan hal itu, Persita pun akan melakukan persiapan sejak dini. Meski tak terlalu mewah, seperti yang disebutkan Ali, Persita terus mengadakan seleksi untuk mendapatkan pemain bagus.
"Untuk musim depan, kami akan memakai 50 persen skuad lama. Untuk pemain baru belum ada, namun kita hanya melakukan seleksi tertutup saja. Mudah-mudahan tanggal 3 September, sudah mulai latihan," jelas Ali.
Sementara itu, mengenai pelatih, Ali mengatakan bahwa Persita akan tetap memakai Elly Idris.