Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Umum Juventus, Beppe Marotta, menegaskan bahwa pihaknya tidak pernah melakukan langkah pembajakan Dimitar Berbatov dari Manchester United ke Fiorentina.
Sebelumnya dikabarkan bahwa Berbatov tidak datang pada penjadwalan tes medis di Fiorentina, hingga akhirnya transfer Berbatov ke Fiorentina pun batal. Juventus dituding sebagai biang keladi permasalahan tersebut, tapi langsung dibantah oleh Marotta.
“itu merupakan hal yang wajar terjadi pada bursa transfer, terutama dalam beberapa hari terakhir. Kami hanya mendekati Manchester United usai si pemain menolak Fiorentina. Ada tawaran datang dari Fulham, tapi ia ingin mengevaluasi proposal kami juga dan segera memberikan kepastian malam ini,” kata Marotta, sesuai yang dikutip oleh Tribalfootball.
“Dia ingin bertahan di Premier League. Dia tidak datang ke Florence karena ke Muenchen untuk menemui istrinya,” ungkap Marotta mengenai sikap Berbatov.