Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PBSI Segera Jatuhi Sanksi Bagi Greysia/Meiliana

By Yudhi F. Oktaviadhi - Jumat, 31 Agustus 2012 | 18:08 WIB
Greysia Polii/Meiliana Jauhari, tunggu sanksi PBSI. (Getty Images)

Kasus didiskualifikasinya ganda putri Greysia Polii/Meiliana Jauhari dari cabang bulu tangkis Olimpiade London 2012, masih terus berkembang. Pengurus Pusat Bulu Tangkis Indonesia (PP PBSI) akan menjatuhi hukuman bagi kedua pebulu tangkis tersebut.

PBSI menyatakan akan memberikan sanksi kepada Greysia/Meiliana karena telah didiskualifikasi dari Olimpiade 2012. Keputusan untuk menjatuhkan hukuman telah diambil PBSI dalam rapat beberapa waktu lalu. Namun, bentuk hukuman dan kapan dijatuhkannya hukuman tersebut belum diputuskan PBSI.

Sekretaris Jenderal PB PBSI, Yacob Rusdianto, mengatakan progres diskusi telah sampai pada konsep hukuman, namun belum diambil keputusan apapun.
 
“Kami telah melakukan pertemuan dengan sejumlah pihak untuk membahas hal ini dan telah ada konsep, namun belum ada keputusan. Konsep inilah yang hari ini kami ajukan ke Pak Djoko selaku Ketua Umum PB PBSI. Kemungkinan besar awal minggu depan sudah ada keputusan” kata Yacob seperti dilansir situs resmi PBSI, Jumat (31/8).
 
Diskusi mengenai kasus Greysia/Meiliana juga melibatkan sejumlah pihak lain seperti, Chief de Mission Kontingen Indonesia, Erick Thohir, yang juga mendampingi Greysia/Meiliana saat peristiwa itu terjadi.

Greysia/Meiliana dinyatakan bersalah oleh Komite Olimpiade Internasional (IOC) dan Federasi Bulu tangkis Dunia (BWF) karena diduga sengaja mengalah di babak penyisihan grup agar terhindar dari ganda terkuat dunia asal Cina, Wang Xiaoli/Yu Yang di babak perempat final.