Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Konflik di sepak bola Indonesia hingga kini belum juga usai. Bahkan, permasalahan tersebut berpeluang membuat timnas Indonesia terpecah menjadi dua. Kepastian ini diperoleh setelah pihak PSSI La Nyalla M. Mattalitti dalam upaya membentuk timnas sendiri di bawah asuhan Alfred Riedl.
Kondisi seperti ini sendiri diakui Menteri Pemuda dan Olah Raga, Andi Mallarangeng tidak baik. Pasalnya, adanya dua timnas di Indonesia, membuat kekuatan Indonesia akan terpecah.
Oleh karena itu, Andi pun berharap Joint Committee sebagai panjang tangan dari AFC dan FIFA bisa menyelesaikan semua masalah seperti yang diamanatkan MoU di Kuala Lumpur, beberapa waktu lalu.
"Mereka harus betul-betul menghasilkan langkah nyata untuk menyelesaikan masalah, baik itupenyatuan liga maupun rekonsiliasi. Ini agar kita bisa fokus menghasilkan timnas yang tangguh dan pemain tidak perlu ke timnas a ke timnas b," terang Andi di Kantor Kemenpora, Jakarta, Selasa (4/9).