Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Edgar Jarchow. Ini termasuk untuk pembelian Rafael van der Vaart dari Tottenham Hotspur.
Pengeluaran klub Hamburg SV di bursa transfer pemain sekitar 16,7 juta pound. Pengeluaran tersebut untuk memborong Van der Vaart dari Tottenham, Jiracek dari Wolfsburg, dan Badeli dari Dinamo Zagreb. Hal ini mau tidak mau dilakukan untuk mendongkrak penampilan klub setelah di awal musim lalu berpenampilan buruk dan tersingkir dari Piala Jerman.
Namun, belanja pemain tersebut justru membuat presiden klub khawatir. Ditakutkan pengeluaran tersebut membuat keuangan klub Bundesliga tersebut dalam bahaya.
"Hal ini (uang tambahan untuk belanja pemain) membebani saya. Saya tidak menanganinya dengan mudah." ujar Carl-Edgar Jarchow seperti dilansir Skysports.
Namun, presiden klub menambahkan bahwa pemain-pemain tersebut memiliki usia yang menguntungkan untuk aset klub di masa depan.