Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Presiden Barcelona, Sandro Rosell, memilih bungkan soal krisis yang dialami Real Madrid. Menurut Rosell, apa yang dihadapi Madrid saat ini bukanlah urusannya.
Saat ini Real Madrid tengah dilanda masalah. Selain menghadapi sorotan media massa Spanyol karena penampilan mereka yang melempem di awal musim 2012/13, Jose Mourinho kabarnya juga harus menghadapi pemberontakan di kamar ganti.
Menanggapi masalah yang dialami rival klubnya itu, Sandro Rosell memilih bungkam. Menurut Rosell, ia lebih memilih berkonsentrasi mengurusi klubnya agar jadi semakin kuat ketimbang mengurusi klub lain.
"Pada saat Anda asyik memperhatikan klub lain, maka saat itu pulalah Anda mulai kalah. Kami harus bersatu sebagi grup dan terus bekerja seperti itu," kata Rosell, seperti dilansir Soccernet.
Barca sendiri saat ini seperti tak mendapat perlawanan dari Madrid di La Liga. Mereka melenggang mulus di puncak klasemen dan meninggalkan madrid di posisi 12 dengan jarak delapan poin.