Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Marussia secara resmi mengumumkan pebalap cadangan di sisa musim ini untuk menggantikan Maria de Villota. Pebalap tersebut adalah Max Chilton yang turun di GP2 dan menjadi rekan setim pebalap kebanggaan Indonesia, Rio Haryanto, di tim Carlin.
Max Chilton bersama Rio pernah menjajal mobil MR01 di ajang Tes Pebalap Muda (Youth Driver Test) di Silverstone. Tugas pebalap asal Inggris itu akan dimulai di Jepang sesaat setelah musim GP2 berakhir.
"Saya sangat bangga bisa mendapat kesempatan untuk menjadi bagian dari Tim Marussia F1 di sisa musim ini," kata Chilton seperti dikutip dari The F1 Times.
"Saya telah memiliki pengalaman mengendarai mobil MR01 di Silverstone dan sudah tidak sabar untuk memulai tugas sebagai pebalap cadangan di Formula 1," lanjut Chilton.
"Saya merasa kemampuan membalap saya semakin berkembang pada musim ini. Kini saya siap untuk meningkatkan karier menuju level yang lebih tinggi. Terima kasih kepada Marussia yang percaya pada kemampuan saya," pungkas Chilton.