Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fergie Selalu Terbayang Kekalahan dari Spurs

By Windu Puspa Ningtyas - Selasa, 2 Oktober 2012 | 14:39 WIB
Sir Alex Ferguson (Daniel Mihailescu/Getty Images)

Manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson, menyatakan cukup prihatin dengan kondisi skuadnya di awal kompetisi. Menurut pria berusia 70 tahun itu, Man. United mengalami start lambat. Namun, dia yakin anak asuhnya sedang berusaha untuk melakukan perbaikan.

Man. United menderita kekalahan 2-3 di kandang dari Tottenham Hotspur. Pasukan Andre Villas-Boas memberikan tekanan dan unggul lebih dulu dengan skor 0-2. Namun, The Red Devils mampu bangkit di babak kedua dengan menyarangkan dua gol.

Merefleksikan pertandingan di babak pertama, Fergie khawatir akan performa skuadnya jelang laga kontra CFR Cluj-Napoca di kualifikasi fgrup Liga Champion.

"Saya khawatir mengingat kejadian dengan Spurs. Kami memang memiliki kecepatan yang baik tetapi masih ada beberpa tugas rumah yang harus diselesaikan. Saya harap, kejadian dengan Spurs di babak pertama tidak akan terjadi lagi," kata Fergie dilansir ESPN Soccernet.

Pelatih asal Skotlandia ini mengakui sejak kekalahan dari Spurs, dirinya lebih khawatir akan langkah ke dapan Man. United.

"Anda bisa melihat Man. united yang sebenarnya pada babak kedua. Itu mungkin penampilan terbaik kami di musim ini. Namun, saya akui, setelah kekalahan itu saya semakin khawatir."