Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fabio Borini Yakin Bisa Akhiri Puasa Gol

By Ade Jayadireja - Kamis, 4 Oktober 2012 | 17:31 WIB
Fabio Borini (Getty Images)

Striker yang baru dibeli Liverpool dari AS Roma, Fabio Borini, bertekad mengakhiri paceklik gol. Ia akan memulainya dari pertandingan Liga Europa melawan Udinese, Kamis (4/10).

Sejak tiba di Anfield pada 9 Juli lalu, Fabio Borini baru menyumbang satu gol. Setelah itu ia tidak pernah mencetak angka lagi dalam 10 pertandingan terakhir.

Borini tak lantas patah arang. Striker tim nasional Italia itu tetap yakin dirinya pasti akan dapat kembali membuka keran gol untuk Liverpool.

"Saya tahu bahwa saya dibeli untuk mencetak gol, tapi sekarang saya tidak merasakan tekanan. Akan datang waktunya untuk kembali mencetak gol," kata Borini seperti dikutip The Sun.

"Hal serupa terjadi di Roma pada musim lalu. Saya mencetak satu gol sebelum Oktober dan kemudian mengalami cedera selama tiga bulan. Setelah itu, saya berhasil mengumpulkan 10 gol hingga Maret," imbuhnya.

Performa buruk Borini sejalan dengan penampilan The Reds di pentas Premier League. Dari enam pertandingan, mereka telah tiga kali kalah, dua kali seri, dan satu kali menang. Alhasil, kini Steven Gerrard dkk. menempati posisi 14 klasemen dengan torehan lima poin.